Misalnya seperti pengin mengenal kota tujuannya lebih dalam, mencicipi kuliner setempat, merasakan destinasi unggulannya, dan sebagainya. Namun, ada beberapa kesalahan selama traveling yang membuat kita justru merasa menyesal setelahnya. Hhmm...apa saja ya? Cek di bawah ini!
1. Biasanya kalau kebanyakan persiapan justru gak jadi, ya gak? Persiapkan secukupnya, tak perlu berlebihan atau terlalu dipikirkan sampai hal terkecil sekali pun
2. Traveling gak cuma enaknya saja, tapi tetap ada gak enaknya. Hadapi dengan bijak, jangan panik berlebihan
3. Jangan sampai salah memerkirakan bujet yang akan kamu pakai selama liburan. Salah-salah hitung, kamu bisa mendadak miskin
4. Terlalu banyak membawa barang akan membuatmu kewalahan dan gak enjoy. Pilih baju warna netral supaya gampang mix & match
5. Tak memakai asuransi, apalagi tujuanmu ke luar negeri. Sebaiknya tetap berjaga-jaga, karena kita tak pernah tahu apa yang terjadi selama liburan
6. Menghindari orang lokal tak akan membuat traveling-mu lebih bahagia. Kita jadi punya teman baru dan kaya pengalaman ketika berhubungan dengan orang lokal
7. Memakai travel agent, gak salah sih, tapi traveling jadi lebih berkesan dan menantang kalau kita mengatur destinasi sesuka hati, tanpa mengikuti jadwal orang lain
8. Tak baik juga kalau terlalu menurut dengan buku panduan traveling. Kamu jadi gak bisa leluasa mengeksplorasi destinasi yang menarik
9. Sesuaikan waktu, tenaga, dan bujetmu selama liburan, terlalu banyak list tempat wisata hanya akan membuatmu merasa diburu-buru tanpa bisa menikmatinya dengan baik
10. Membeli banyak oleh-oleh hanya akan merepotkanmu. Bawaan jadi lebih berat, apalagi sekarang bagasi berbayar cukup mahal
0 comments:
Post a Comment