5 Cara Ampuh Atur Keuangan Agar Kamu Bisa Liburan setelah Pandemik
DuniaTraveling - Pandemik ini membuat agenda liburan kamu menjadi tertunda. Jalan-jalan di atas pasir putih dengan semilir angin pantai, kini hanya angan-angan belaka. Tidak hanya itu saja, kondisi ini membuat kita semua harus mengelola uang dengan bijaksana.
Untuk itu bagi kamu yang masih ingin berlibur setelah pandemik usai, jangan kubur impian indah itu, ya. Nih, ada tips ampuh yang wajib kamu coba!
1. Alihkan anggaran transportasi selama WFH ke anggaran khusus liburan
Beberapa bulan terakhir, kantor-kantor di berbagai wilayah di Indonesia menerapkan kebijakan work from home (WFH) atau bekerja dari rumah. Sampai saat ini, banyak kantor masih menerapkan WFH atau membuat jadwal masuk bergiliran.
Nah, ini adalah saat yang tepat untuk kamu mengalokasikan pengeluaran transportasi harian kamu ke dalam pos anggaran untuk liburan. Lumayan banget 'kan, kalau bisa menutupi biaya akomodasi tiket pesawat pulang pergi.
2. Menahan diri untuk membeli barang-barang yang tidak dibutuhkan
Tidak dimungkiri, iman kita semua sangat lemah dengan diskon besar-besaran dari berbagai ecommerce yang menggoda. Apalagi di tengah pandemik seperti ini. Tiada hari tanpa terpapar godaan belanja.
Untuk itu, tanamkan pada pikiranmu untuk hanya membeli barang yang dibutuhkan. Bahkan bila perlu, cari barang alternatif dengan harga yang terjangkau. Jadi rekeningmu tidak jebol, deh.
3. Sisihkan penghasilan dari side job kamu ke dalam pos traveling
Untuk kamu yang memiliki pekerjaan lain di luar pekerjaan utama, kamu bisa banget menggunakan pendapatan itu sebagai tambahan untuk budget jalan-jalan. Tidak harus semuanya, tapi kamu bisa sisihkan 10 sampai 30 persen dari total pendapatan ke dalam anggaran khusus liburan. Biar kerjanya kelak semakin produktif!
4. Manfaatkan pembagian dividen dari investasimu
Siapa nih di antara kamu semua yang sudah melek finansial? Pendapatan tiap bulan tidak hanya di tempatkan dalam instrumen yang sama dong pastinya. Beruntungnya bagi kamu yang sudah terjun di pasar modal, kamu bisa memanfaatkan dividen saham yang kamu peroleh untuk tambahan uang liburan. Sedikit-sedikit tapi pasti!
5. Tetap mengendalikan pengeluaran dan hidup hemat
Tentu banyak pengeluaran bulanan yang bisa kamu hemat selama bekerja dari rumah. Seperti biaya transportasi, biaya snack setelah makan siang, atau pun biaya ngopi setelah jam kerja.
Selain itu, pandemik membuat kamu lebih memilih untuk berbelanja dan memasak secara mandiri. Tanpa disadari, ternyata kamu bisa menjadi hemat dan cerdas mengelola keuangan. Apalagi di tengah ketidakpastian seperti ini.
Sekarang sudah tahu 'kan 5 cara ampuh untuk berlibur setelah pandemik? Langsung terapkan, yuk. Terpenting dalam melakukan tips ini adalah terus konsisten dan niat yang tinggi. Selamat mencoba!
Dan bagi para blogger yang ini mencoba bermain games poker online atau dominoqq , admin menyarakan untuk mencoba bermain di situs SahabatQQ Agen Domino99 Agen DominoQQ dan Poker Online Yang Aman dan Terpercaya
0 comments:
Post a Comment