Traveling Time - Menjelang hari libur panjang, biasanya sebagian besar orang sudah mempersiapkan diri untuk mengisinya dengan pergi berlibur bersama sanak keluarga atau teman terdekat. Hal ini wajar terjadi, mengingat kebutuhan akan rohani penting diperhatikan.
Namun, sebelum pergi berlibur, kamu perlu memerhatikan beberapa hal. Salah satunya masalah biaya. Oleh karena itu, kamu perlu melakukan perencanaan yang baik sebelum pergi berlibur. Buat kamu yang ingin pergi liburan, tapi tak punya banyak biaya. Tips Menikmati Libur Lebaran Dengan Hemat di bawah ini bisa menjadi pedoman menarik yang bisa kamu baca. Yuk, intip bersama-sama ulasan selengkapnya!
1. Menentukan destinasi wisata yang terjangkau
Mengisi waktu libur lebaran atau libur panjang rasanya kurang lengkap jika tak pergi ke tempat wisata untuk menghilangkan penat sejenak. Namun, buat kamu yang budget-nya terbatas, penting sekali untuk memerhatikan destinasi atau tujuan yang akan dikunjungi.
Lakukan riset terlebih dahulu sebelum melakukan liburan. Saat ini banyak rekomendasi tempat wisata menarik yang mudah dijangkau transportasi serta ramah di kantong. Manfaatkan media sosial untuk mencari referensi tempat menarik yang bisa dikunjungi. Jika ada destinasi wisata yang dekat dari rumah dan mudah dijangkau, mengapa harus pergi jauh?
2. Memanfaatkan potongan harga atau voucer perjalanan
Tips berikutnya untuk menikmati libur lebaran dengan hemat adalah memanfaatkan voucer diskon atau potongan harga. Biasanya kamu dapat menemukan informasi ini dari website atau media sosial. DominoQQ
Namun, sebelum itu, kamu harus membaca atau bertanya mengenai syarat dan ketentuan yang berlaku. Hal ini dikarenakan biasanya terdapat beberapa aturan tersebut. Jangan sampai liburan kamu batal gara-gara kurang informasi, ya!
3. Memilih tempat atau tujuan sesuai budget
Melakukan perencanaan yang baik sebelum pergi liburan penting sekali dilakukan. Hal ini berguna agar perjalanan liburanmu lancar tanpa ada kendala sedikit pun. Memilih lokasi yang terjangkau dari sisi biaya dan akomodasi menjadi poin penting, lho!
Usahakan pilih lokasi atau destinasi yang dituju sesuai dengan budget yang dimiliki. Banyak tempat yang menawarkan wisata menarik dengan harga yang ramah di kantong. Kamu bisa melakukan riset dari sekarang dan menabung untuk mempersiapkan hal tersebut. Jangan sampai kamu memaksakan kehendak hingga terlilit hutang hanya karena ingin pergi berlibur di tempat yang tak sesuai kantong.
4. Jangan terlalu banyak membeli buah tangan
Membeli buah tangan atau oleh-oleh merupakan salah satu budaya yang kerap dilakukan masyarakat selepas pergi liburan. Namun, kamu harus perhatikan apa saja yang ingin dibeli serta sesuaikan dengan anggaran dana yang telah kamu persiapkan.
Ingat pada tujuan utama kamu pergi berlibur untuk apa. Jangan sampai kamu kalap karena tergoda dengan beragam buah tangan menarik yang dijual. Kamu tak ingin kan kehabisan uang karena terlalu banyak membeli buah tangan. Oleh karena itu, belilah buah tangan sesuai kebutuhan, sesuai kantong yang dimiliki, serta manfaatkan strategi tawar-menawar agar mendapatkan harga murah.
5. Melakukan kegiatan positif di rumah
Buat kamu yang tidak suka menikmati libur lebaran di luar rumah atau bepergian ke tempat wisata, tak ada salahnya untuk mengisi waktu libur dengan menekuni hobi yang dimiliki. Kamu bisa menyalurkan hobi yang selama ini belum tersalurkan saat libur lebaran, seperti bermain alat musik.
Dengan ini kamu tak perlu mengeluarkan banyak uang untuk pergi liburan ke luar. Selain hemat, kamu juga bisa meningkatkan skill yang ada. Bahkan, ini bisa menjadi peluang menghasilkan uang dari hobi yang ditekuni selama menikmati libur lebaran.
Sederet Tips Menikmati Libur Lebaran Dengan Hemat di atas bisa kamu terapkan saat libur lebaran tahun ini. Namun, kembali lagi pada keinginan dan kondisi keuangan yang kamu miliki. Gimana? Sudah punya rencana liburan ke mana, nih? Semoga bermanfaat
0 comments:
Post a Comment