Thursday, 30 October 2025

4 Rekomendasi Destinasi Wisata di Surabaya saat Musim Hujan

Traveling Time-4 Rekomendasi Destinasi Wisata di Surabaya saat Musim Hujan.Saat ini, sebagian besar wilayah di Indonesia termasuk Surabaya sudah memasuki musim hujan. Hujan yang turun sepanjang hari membuat orang-orang menjadi malas untuk melakukan aktivitas di luar ruangan, apalagi bepergian. Banyak yang lebih memilih berdiam diri di rumah daripada harus basah kuyup terkena hujan. Jangan khawatir, Surabaya memiliki banyak tempat wisata yang tetap dapat dinikmati walaupun cuaca tidak bersahabat. Musim hujan bukanlah penghalang untuk menjelajahi tempat-tempat seru di Kota Pahlawan ini.SahabatQQ

Slot Gacor & PKV Terpercaya 2025 - Daftar di SahabatQQ

1. Museum House of Sampoerna


Rekomendasi destinasi wisata di Surabaya yang dapat dikunjungi ketika musim hujan yang pertama adalah Museum House of Sampoerna. Diketahui House of Sampoerna merupakan sebuah museum tembakau dan markas besar Sampoerna yang terletak di Jalan Taman Sampoerna, Surabaya. Dulunya, tempat ini merupakan tempat produksi rokok pertama Sampoerna.

Di museum ini, pengunjung dapat memperoleh informasi tentang sejarah rokok di Indonesia. Pengunjung juga dapat melihat pameran yang berhubungan dengan rokok seperti cengkeh sebagai bahan baku utama, pemantik rokok, replika warung rokok, alat pembuatan rokok dam lain sebagainya. Selain itu, pengunjung juga dapat melihat proses pembuatan rokok di museum ini.

Lokasi: Jalan Taman Sampoerna No.6, Krembangan Utara, Kecamatan Pabean Cantikan, Surabaya, Jawa Timur.

Jam operasional: setiap hari pukul 09.00—18.00 WIB.

Harga tiket masuk: gratis.

2. Trans Snow World


Rekomendasi destinasi wisata di Surabaya yang dapat dikunjungi ketika musim hujan selanjutnya adalah Trans Snow World. Diketahui Trans Snow World merupakan tempat wisata salju indoor pertama dan terbesar di Surabaya. Lokasinya berada di dalam Trans Icon Mall Surabaya.

Di Trans Snow Word, kamu dapat bermain salju sepuasnya dengan latar Pegunungan Jepang dan Swiss yang indah. Selain itu, kamu juga bisa bermain ski di atas tumpukan salju serta naik kereta gantung. Kamu juga bisa berswafoto di berbagai spot yang instagramable dan mengunggahnya di media sosial.

Lokasi: Trans Icon Mall Surabaya, Jl. Ahmad Yani No. 260, Siwalankerto, Kec. Wonocolo, Surabaya.

Jam operasional: setiap hari pukul 11.00—20.00 WIB.

Harga tiket masuk: weekday Rp73.000, weekend Rp111.000.

3. Museum 10 Nopember



Rekomendasi destinasi wisata saat musim hujan di Surabaya yang tak kalah menarik adalah Museum 10 Nopember. Museum ini khusus didirikan uuntuk mengenang keberanian masyarakat Surabaya dalam pertempuran melawan tentara Sekutu pada 10 November 1945. Lokasinya berada di Jalan Pahlawan, Alun-alun Contong, Surabaya. 

Di Museum 10 Nopember, pengunjung dapat melihat ratusan koleksi peninggalan Pertempuran Surabaya seperti foto, senjata, dan berbagai artefak peninggalan. Pengunjung juga dapat menyaksikan diorama yang menggambarkan pertempuran berdarah selama tiga hari yang terjadi di Surabaya. Selain itu, pengunjung juga dapat melihat mural yang bertuliskan “Merdeka atau Mati”.

Lokasi: Jl. Pahlawan, Alun-alun Contong, Kecamatan Bubutan, Surabaya, Jawa Timur.

Jam operasional: Selasa—Minggu pukul 08.00—15.00 WIB.

Harga tiket masuk: Rp5.000

4. Museum Blockbuster


Rekomendasi destinasi wisata di Surabaya yang dapat dikunjungi ketika musim hujan yang terakhir adalah Museum Blockbuster. Museum ini sangat direkomendasikan untuk penggemar film dan game. Lokasinya berada di Jalan Kenjeran tepatnya di lantai 2 The Kitchenware Paradise.

Museum Blockbuster berisikan properti berbagai film dan game yang populer di masyarakat. Kurang lebih 3.000 koleksi action figure yang semuanya merupakan barang langka dan limited edition. Selain itu, museum ini juga menyimpan berbagai kostum serta senjata superhero yang dibeli dari berbagai benua.

Lokasi:  Jl. Kenjeran No.463-465, Gading, Kecamatan Tambaksari, Surabaya, Jawa Timur.

Jam operasional: Kamis—Minggu pukul 12.00—199.00 WIB.

Harga tiket masuk: Rp70.000

Meskipun hujan turun sepanjang hari, tak ada salahnya menjelajahi Kota Surabaya dengan mengunjungi destinasi wisata indoor yang telah direkomendasikan. Jangan biarkan musim hujan menjadi penghalang untuk mengeksplorasi setiap sudut Kota Pahlawan ini.Agen Domino99
Share:

0 comments:

Post a Comment

Copyright © Dunia Travel | Powered by Blogger Design by ronangelo | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com